Kesuksesan Djarum Superliga Badminton, Liga Bulu Tangkis Tiongkok, dan Liga India menjadi inspirasi bagi Malaysia untuk ikut mengeglar liga bulu tangkis level dunia. Turnamen dengan nama Malaysia Purple League (MPL) itu akan digelar pada September 2014 hingga Februari 2015 di Lee Chong Wei Sports Arena.
Turnamen ini akan digelar dengan hadiah total hadiah sebesar 2 juta ringgit atau setara dengan 7 miliar rupiah. Sebagai pembuka, Lee Chong Wei akan menjalani laga eksebisi melawan bintang bulu tangkis Tiongkok, Lin Dan.
Kabarnya, turnamen ini juga akan diperkuat bintang-bintang bulu tangkis dunia lainnya seperti Cai Yun, Fu Haifeng dari Tiongkok, Lee Yong-dae dari Korea, serta Markis Kido dari Indonesia.
Total 12 klub akan bertarung di ajang ini dengan jatah pemain asing maksimal empat orang. Seluruh pertandingan akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi Astro Arena.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | The Star |
Komentar