Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi, kembali membantah dengan tegas laporan yang menyebutkan ia akan melego Milan kepada investor asing layaknya Internazionale. Menurut Berlusconi kabar tersebut hanya khayalan orang!
Milan mengalami kesulitan ekonomi sejak tiga tahun terakhir. Akibat himpitan ekonomi, Il Diavolo terpaksa harus melego sejumlah pemain bintang seperti Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva.
Gawatnya, setelah menjual para pemain berbintangnya, I Rossoneri tak sanggup membeli pemain pengganti yang kemampuannya sepadan. Alhasil, di musim 2013/14, Milan terpuruk.
Sontak, wacana untuk menjual Milan pun mengemuka. Laporan terbaru menyebutkan, pengusaha asal Singapura, Peter Lim, siap mengakuisisi saham mayoritas Milan.
Namun, kabar itu langsung ditampik oleh Berlusconi. "Itu adalah fantasi orang," ujar Berlusconi, singkat dan jelas.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar