Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelar EPL, Target Tinggi Manajer Baru Setan Merah

By Zulfirdaus Harahap - Minggu, 27 April 2014 | 13:55 WIB
Ryan Giggs
Laurence Griffiths/Getty Images
Ryan Giggs

Siapapun yang akan menjabat manajer Manchester United musim depan, tentu akan mendapatkan tekanan yang cukup besar. Sebab, manajemen klub memasang target tinggi yakni memenangkan gelar Premier League musim depan.

Sebagaimana dilansir Daily Telegraph, manajemen Manchester United menerapkan target tinggi kepada calon manajer baru. Gelar Premier League musim depan wajib diraih andai ingin mengamankan masa depan di Old Trafford.

Sebab, Setan Merah kini terpuruk pasca ditinggal Sir Alex Ferguson. David Moyes yang menjadi pengganti pun hanya bertahan 11 bulan dari enam tahun kesepakatan kontrak akibat penampilan inkonsisten sang juara bertahan.

Kini, di bawah asuhan manajer interim Ryan Giggs, United mulai menunjukkan sisi positif usai meraih kemenangan telak 4-0 kala menjamu Norwich City, Sabtu (26/4) malam WIB. Meskipun demikian, pria Wales diyakini takkan mendapat kesepakatan permanen musim depan.

Sebab, sejumlah nama besar seperti Louis van Gaal dan Jurgen Klopp santer dikaitkan dengan jabatan prestisius tersebut. Namun, Van Gaal diyakini lebih favorit sebagai pemegang jabatan tersebut karena pria Belanda sudah menyatakan mundur dari jabatannya sebagai pelatih De Oranje usai Piala Dunia 2014 mendatang.


Editor : Zulfirdaus Harahap
Sumber : Sportmole


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X