Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Italia Izinkan Senjata Kejut Listrik di Stadion

By Andrew Sihombing - Kamis, 16 Oktober 2014 | 09:42 WIB
Polisi Anti Huru-Hara Italia berjaga di luar stadion San Paolo menjelang laga Serie A antara Napoli kontra Juventus pada 30 Maret 2014. Pemerintah Italia sudah mengesahkan penggunaan senjata kejut listrik oleh aparat keamanan di dalam stadion sepak bola.
CARLO HERMANN/AFP/Getty Images
Polisi Anti Huru-Hara Italia berjaga di luar stadion San Paolo menjelang laga Serie A antara Napoli kontra Juventus pada 30 Maret 2014. Pemerintah Italia sudah mengesahkan penggunaan senjata kejut listrik oleh aparat keamanan di dalam stadion sepak bola.

Pemerintah Italia mengeluarkan peraturan kontroversial terkait pengamanan stadion dalam pertandingan sepak bola. Setiap klub kini diwajibkan mengeluarkan biaya tambahan untuk penjagaan keamanan oleh polisi.

Dalam peraturan baru tersebut, klub dharusnya menyisihkan antara satu hingga tiga persen dari total penjualan tiket untuk biaya pengamanan ekstra di hari pertandingan. Peraturan ini tetap disahkan kendati banyak klub yang keberatan dan menyebutnya sebagai pajak ilegal.

Yang tak kalah kontroversial adalah mekanisme penanganan kerusuhan. Parlemen Italia juga mengizinkan penggunaan senjata kejut listrik untuk kerusuhan di dalam stadion. Hanya, peraturan baru ini disertai dengan ketentuan bahwa "pemerintah mesti memonitor penggunaan senjata kejut listrik tersebut secara reguler dan menyampaikan hasil pengawasannya pada parlemen dalam tempo setahun".


Editor : Andrew Sihombing
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X