Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inggris vs San Marino: Tradisi Pesta Gol

By Ade Jayadireja - Kamis, 9 Oktober 2014 | 22:08 WIB
Timnas Inggris
Getty Images
Timnas Inggris

Inggris akan menjamu San Marino di Wembley Stadium dalam matchday kedua Kualifikasi Euro 2016, Jumat (9/10) dini hari WIB. Tim tuan rumah punya tradisi mencetak banyak gol ke gawang sang tamu.

Inggris telah empat kali berjumpa San Marino dan semuanya berakhir dengan kemenangan telak. Total sudah 26 gol yang disarangkan The Three Lions ke gawang La Serenissima.

Pertemuan pertama terjadi dalam Kualifikasi Piala Dunia, 18 Februari 1993. Kala itu Inggris menghajar San Marino enam gol tanpa balas di Wembley Stadium.

Sembilan bulan kemudian, tepatnya 17 November, Tim Tiga Singa kembali menang telak 7-1. Dalam pertandingan ini Ian Wright membukukan hattrick.

Dua pertemuan selanjutnya, 13 Oktober 2012 dan 23 Maret 2013, juga berakhir dengan skor mencolok. Inggris menang 5-0 dan 8-0.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : soccerway


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X