Senin sore ini babak 8 besar LSI Grup L mulai bergulir. Manajer Persib, Umuh Muchtar, berharap Persib mampu meraih target 10 poin selama mengarungi babak 8 besar.
Raihan 10 poin tersebut diperoleh melalui enam pertandingan yang akan dilalui tim Maung Bandung, yakni melawan PBR, Mitra Kukar, dan Persebaya.
"Saya targetkan melawan PBR harus menang mutlak enam poin (home dan away). Melawan Persebaya sekali menang dan satu kali draw. Dua kali laga melawan Mitra Kukar harus poin penuh. Jadi, minimal kami harus punya sepuluh poin. Syukur kalau lebih dari itu," ujar Umuh.
Dengan raihan poin itu sangat memungkinkan bagi Persib lolos ke babak empat besar. Umuh pun berharap Firman Utina dkk. bisa bermain maksimal dalam setiap pertandingan di babak 8 besar.
"Target sekarang empat besar. Tapi, mudah-mudahan semua pemain siap dan terus memberikan kemenangan hingga harapan Persib jadi juara terwujud," ujarnya.
Editor | : | Erwin Snaz |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar