Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Persita, Sriwijaya Naik Peringkat

By Tulus Muliawan - Selasa, 22 April 2014 | 17:59 WIB
Persita (ungu), kalah di Palembang.
Fernando Randy/Bolanews
Persita (ungu), kalah di Palembang.

0.

Kedua tim memeragakan tempo lambat di awal pertandingan. Akibatnya, tidak ada serangan berarti yang mampu dibangun baik oleh Sriwijaya maupun Persita.

Sriwijaya baru berhasil memecahkan kebuntuan menjelang babak pertama berakhir lewat aksi Lancine Kone. Kone berhasil memaksimalkan bola liar hasil tendangan Anis Nbar di muka gawang Persita.

Memasuki babak kedua, tempo pertandingan mulai meningkat. Persita mulai berani mengancam gawang Sriwijaya di awal babak kedua. Sayangnya, Pendekar Cisadane belum berhasil membobol gawang Sriwijaya.

Sriwijaya pun demikian, meski terus menyerang mereka tetap tidak mampu menghasilkan gol. Skor 1-0 bertahan hingga laga berakhir. Hasil ini membawa Sriwijaya naik ke posisi enam dengan 11 poin.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Liga Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X