Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Musim Depan Milan Harus Tampil di Eropa

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 12 Oktober 2014 | 23:18 WIB
Filippo Inzaghi
Getty Images
Filippo Inzaghi

muluk soal kiprah AC Milan musim ini. Inzaghi hanya bertekad mengembalikan I Rossoneri kembali berlaga di pentas Eropa baik di Liga Champion atau Liga Europa.

Sebagai pemain Filippo Inzaghi pernah membantu AC Milan berjaya di pentas Eropa. Akan tetapi, Milan hanya finis di posisi kedelapan klasemen akhir Serie A musim lalu sehingga harus keluar dari kompetisi Eropa untuk pertama kalinya dalam 16 tahun terakhir.

Kini Inzaghi bertekad membawa Milan kembali berkiprah di Eropa. Satu-satunya target ambisius Inzaghi musim ini adalah memenangi trofi Coppa Italia.

"Milan tak bisa terus tidak tampil di Eropa. Itulah sebabnya kami lebih dulu harus bisa lebih baik dari tahun lalu dan lolos ke salah satu pentas Eropa," kata Inzaghi.

"Musim ini Coppa Italia adalah Liga Champion bagi kami. Selalu penting untuk bisa memenangi trofi. Saya berharap mendapatkan waktu untuk bekerja dengan tenang demi mengembalikan level Milan seharusnya. Saya ambisius. Kami akan kembali ke papan atas secepatnya," ujar dia.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : Gazzetta dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X