2 atas Norwich City, Minggu (20/4). Kontribusi tersebut berbuah pujian dari sang manajer, Brendan Rodgers.
Brendan Rodgers menganggap Raheem Sterling sebagai pemain muda terbaik di Eropa saat ini. Ia juga mengatakan sekarang Sterling sudah lebih matang dan tenang dalam melakukan penyelesaian akhir yang tentunya di usia terbilang sangat muda.
"Menurut saya ia adalah pemain muda terbaik di Eropa saat ini. Usianya baru 19 tahun dan saya tidak melihat ada pemain lain yang lebih baik darinya seusianya," kata Rodgers.
"Ia cerdas ketika menguasai bola dan sudah lebih berkonsentrasi dalam mencetak gol. Secara keseluruhan penampilannya begitu matang dan bagi saya ia adalah pemain muda terbaik di Eropa saat ini," ujar dia.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar