2) dan Lyon (0-1) memicu spekulasi terkait masa depan pelatih Laurent Blanc.
Eks pembesut Bordeaux dan timnas Prancis itu dikatakan belum pasti akan menduduki pos pelatih PSG pada musim depan.Rumor itu kian mengencang saat Blanc diketahui absen dalam sesi latihan pagi PSG, Rabu (16/4) di Camp des Loges. Sumber dekat klub mengatakan bahwa Blanc absen lantaran alasan personal.
Surat kabar lokal Paris, Le Parisien bahkan sempat memberitakan bahwa eks Direktur Olah Raga PSG, Leonardo Araujo, mulai giat mencari calon pengganti Blanc. Hanya, kabar tersebut langsung dimentahkan sendiri oleh Leonardo.
“Saya tidak sedang mencari calon pelatih untuk PSG. Saya tak mempunyai niatan untuk kembali bekerja di PSG,” ucap Leonardo di Le Figaro.
Sosok yang berjasa memuluskan transfer Edinson Cavani, Zlatan Ibrahimovic, dan Thiago Silva ke PSG itu justru memberikan dukungan kepada Blanc.
“PSG tidak bisa selalu mengganti pelatih setiap musim. Blanc adalah masa depan klub,” ucap Leonardo.
Editor | : | |
Sumber | : | Harian BOLA |
Komentar