Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Del Bosque: Manfaatkan Masedonia untuk Perbaikan

By Verdi Hendrawan - Senin, 8 September 2014 | 16:56 WIB
Vicente Del Bosque
JOSE JORDAN/GETTY IMAGES
Vicente Del Bosque

Jelang pertandingan kualifikasi Piala Eropa menghadapi Masedonia, pelatih Vicente Del Bosque percaya Spanyol masih mendapatkan dukungan dari fan. Pelatih berusia 63 tahun itu pun ingin menunjukkan perubahan kepada fan pada timnya.

Setelah tampil buruk di Piala Dunia 2014 dan kembali mengalami kekalahan dari Prancis di laga persahabatan, Spanyol berterkat untuk mengakhiri keterpurukan. Menghadapi Masedonia yang kekuatannya jauh di bawah La Roja, akan dijadikan ajang perbaikan dalam segala hal.

"Saya merasa bahwa Spanyol masih memiliki dukungan dari semua orang, meskipun apa yang terjadi di Piala Dunia. Sekarang kami harus membalas dukungan tersebut dengan kinerja terbaik di dalam lapangan," kata Del Bosque kepada AS.

"Saya tidak ingin berbicara di depan publik tentang apa yang kami butuhkan untuk meningkatkan diri. Apa yang terjadi di Paris merupakan sebuah fakta. Meskipun kami mampu menciptakan peluang, namun kami tidak mendapatkan tembakan ke arah gawang."

"Kami perlu bermain lebih dalam dan Masedonia adalah kesempatan baik bagi kami untuk mencoba. Kami harus bisa memperbaiki itu," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X