Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penuhi Target 25 Pemain Siap Kompetisi

By Ary Julianto - Selasa, 8 April 2014 | 09:02 WIB
Heru Pujihartono (kiri) dan Lapril AS (kanan)
dok. Matador
Heru Pujihartono (kiri) dan Lapril AS (kanan)

Menghadapi kompetisi Divisi Satu Liga Indonesia 2014 yang akan berputar 29 April mendatang, Matador FC Jakarta, sudah siap. Skuat yang kini diasuh oleh Lapril AS itu sudah menuntaskan masa seleksi pemamin mereka dengan merekrut 25 pemain.

Tim milik Heru Pujihartono, yang selama ini menggelar latihan di lapangan Yon Zikon, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan itu langsung mencanangkan target untuk promosi ke Divisi Utama musim depan.
“Dengan waktu persiapan yang sebenarnya tidak banyak ini, kami akan mengkombinasikan metode kepelatihan, namun intinya kami akan bermain efektif dan efisien,” kata Lapril, seusai rapat internal Matador yang berlangsung Senin (7/4) malam.
Lapril mengistilahkan persiapan mereka sebagai langkah sekali mendayung maka beberapa target akan langsung terpenuhi. “Kami akan melakukan persiapan simultan, mulai dari sisi fisik pemain, teknik mereka, kekompakan dan strategi permainan,” ucap mantan pelatih PS Bangka tersebut.
Lapril juga mengakui persiapan Matador seperti saat beruji coba melawan Barito Putera, Sabtu (5/4) lalu sangat positif. Meski menelan kekalahan 1-3, namun Matador sudah menunjukkan ciri permainan yang ia inginkan. Apalagi lawan adalah klub peserta LSI musim ini yang dikenal tangguh. 

Tim milik Heru Pujihartono, yang selama ini menggelar latihan di lapangan Yon Zikon, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan itu langsung mencanangkan target untuk promosi ke Divisi Utama musim depan.

“Dengan waktu persiapan yang sebenarnya tidak banyak ini, kami akan mengkombinasikan metode kepelatihan, namun intinya kami akan bermain efektif dan efisien,” kata Lapril, seusai rapat internal Matador yang berlangsung Senin (7/4) malam.

Lapril mengistilahkan persiapan mereka sebagai langkah sekali mendayung maka beberapa target akan langsung terpenuhi. “Kami akan melakukan persiapan simultan, mulai dari sisi fisik pemain, teknik mereka, kekompakan dan strategi permainan,” ucap mantan pelatih PS Bangka tersebut.

Lapril juga mengakui persiapan Matador seperti saat beruji coba melawan Barito Putera, Sabtu (5/4) lalu sangat positif. Meski menelan kekalahan 1-3, namun Matador sudah menunjukkan ciri permainan yang ia inginkan. Apalagi lawan adalah klub peserta LSI musim ini yang dikenal tangguh. 


Editor : Ary Julianto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X