Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hodgson: Lini Depan Inggris Semakin Padu

By Tulus Muliawan - Selasa, 9 September 2014 | 10:00 WIB
Kombinasi lini depan Inggris semakin padu.
Laurence Griffiths/Getty Images
Kombinasi lini depan Inggris semakin padu.

0, Selasa (9/9) dini hari WIB. Kekompakkan lini depan jadi salah satu kunci sukses Inggris.

Kedua gol Inggris tercipta berkat serangan balik yang cepat. Inilah yang menjadi perhatian manajer Roy Hodgson untuk terus mematangkan skema serangan balik dalam skuatnya.

Selain itu, Hodgson menilai kekompakkan lini depan Inggris wajib diacungi dua jempol. Kombinasi Wayne Rooney, Danny Welbeck, dan Raheem Sterling mampu merepotkan pertahanan Swiss.

"Skema ini akan menjadi senjata andalan kami di pertandingan berikut. Kecepatan dan mobilitas pemain yang tinggi selalu menjadi ciri khas Inggris. Kami juga selalu mengandalkan kemampuan teknis," tutur Hondgson.

"Anda bisa lihat bagaimana kebersamaan yang terjalin antarpemain sepanjang pertandingan sangat baik. Rooney dan Welbeck saling membantu di lini depan. Ini adalah hal yang sangat positif," ujar Hodgson.

Kendati demikian, Hodgson tetap menekankan kepada anak asuhnya agar tidak cepat puas. Masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Kemenangan ini cukup membangkitkan optimisme pasukan Tiga Singa.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X