Hari pertama pergelaran KIT Futsalismo 2014 di GOR Pertamina ITS, Surabaya, Rabu (17/9), langsung menyajikan duel seru, terutama di kategori umum, ketika tim kuat asal Lombok, NTB, Carlsberg Vamos, bentrok dengan Laros Banyuwangi.
Berbekal peringkat II di turnamen Carlsberg Futsal Challenge di Jakarta serta peringkat III Gato National Championship, Vamos cukup percaya diri. “Kami mengusung skuat terbaik. di pertandingan ini. Tentu kami mengincar kemenangan,” ujar Doni Zola, pelatih.
Partai pembuka di kategori perguruan tinggi tak kalah menarik ketika runner-up KIT Futsalismo tahun lalu, Unair, harus bertemu tim kuat Universitas Negeri Surabaya.
Pelatih Unair, Ambar Supriyanto, meminta anak buahnya tampil optimal di laga perdana ini. “Unesa diperkuat sejumlah pemain bagus. Karakter tim Unesa setiap tahun dikenal ngotot. Mereka bisa merepotkan kami kalau tidak bermain di level terbaik,” ucapnya.
Di kelompok SMA, pertemuan SMAN 9 Surabaya dengan SMA Muhammadiyah 2 Surabaya juga diyakini bakal berjalan ketat.
“Kalau di kategori SMA, perbedaan kualitasnya sangat tipis. Semua tim punya kans menang karena biasanya penampilan tim SMA masih labil,” kata Novian Siregar, Event Manager Cataluna Sportindo yang mengelola turnamen.
Editor | : | Eko Widodo |
Sumber | : | Harian BOLA (Penulis: Fahrizal Arnas, Erwin Fitriansyah) |
Komentar