Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera Fokus Laga Kontra Sriwijaya

By Editor Eko Widodo - Kamis, 3 April 2014 | 14:19 WIB
Ilustrasi, latihan untuk fokus ke Sriwijaya FC.
Fernando Randy
Ilustrasi, latihan untuk fokus ke Sriwijaya FC.

Penampilan Barito Putera yang kurang stabil dalam enam pertandingan awal di LSI 2014 membuat pelatih Salahudin berpikir keras dalam mencari solusi. Salahudin mengatakan, banyaknya pemain baru dan beberapa pemain yang cedera di awal musim sebagai kendala.

Tim asal Banjarmasin itu memanfaatkan libur kompetisi dengan menjalankan pemusatan latihan di Jakarta pada 28 Maret-8 April. Pemusatan latihan di Jakarta dilakukan  untuk membangun kekuatan tim.
Sebanyak 28 pemain diboyong dari Banjarmasin ke Jakarta. Selama di ibu kota, tim berjulukan Laskar Antasari itu menggunakan Stadion Bea Cukai untuk mematangkan strategi tim.

Memanfaatkan waktu yang tak banyak, Salahudin memberikan menu latihan yang dinilai paling efektif. “Tidak mungkin jika saya menuntaskan fisik terlebih dulu baru beralih ke teknik. Karena itu, kami memutuskan berjalan bersama. Pagi untuk fisik dan sore fokus teknik,” ujarnya.

Penjaga gawang Barito, Aditya Harlan, menyambut positif pemusatan latihan ini. “Pemain jadi bisa lebih kompak lagi karena semua elemen tim, pemain lokal dan asing, serta tim pelatih tinggal dalam satu mes yang sama. Hal itu yang mungkin tak didapat jika hanya berlatih di Banjarmasin,” ungkap Adit.

Agenda
Barito Putera

- 28 Maret-8 April
Pemusatan latihan di Jakarta (dua kali uji coba menghadapi Persitara (2/4) dan Matador FC (5/4))
- 13 April
Laga lanjutan LSI melawan Sriwijaya

Sumber: Harian BOLA; Penulis: Kukuh Wahyudi




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X