Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Muenchen Lindungi Ribery dari Ancaman Platini

By Ade Jayadireja - Rabu, 10 September 2014 | 19:54 WIB
Franck Ribery
Getty Images
Franck Ribery

Heinz Rummenigge, bereaksi atas ancaman yang diterima Franck Ribery dari Presiden UEFA, Michel Platini. Ia langsung pasang badan untuk melindungi sang pemain.

Sebelumnya, Platini mengatakan bahwa Ribery bisa mendapat sanksi larangan tampil dalam tiga pertandingan Muenchen bila menolak panggilan dari timnas Prancis. Rummenigge lantas merespons ancaman dari Platini.

"Semuanya sudah beres. Dia tidak akan menerima panggilan apapun. Semuanya baik-baik saja," kata eks pilar timnas Jerman itu kepada Bild.

Ribery sebenarnya sudah memutuskan pensiun dari sepak bola internasional sejak 13 Agustus 2014. Akan tetapi, kata Platini, seperti diatur dalam statuta FIFA, keputusan gantung sepatu tersebut harus mendapatkan persetujuan pelatih timnas. Oleh karena itu, menurutnya, Ribery harus bermain jika Didier Deschamps memanggilnya kembali ke timnas.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sport Bild


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X