Germain (PSG). Ia lantas menggunakan media sosial untuk membantah rumor tersebut.
"Setelah melihat kabar tentang perjanjian saya dengan PSG, saya ingin menyangkal semua jenis perjanjian atau percakapan dengan klub ini," tulis Griezmann melalui akun twitternya.
"Rumor kepergian ke PSG adalah tidak benar. Tidak ada kontak dengan mereka dan tidak ada keinginan untuk pergi (dari Sociedad)," imbuhnya.
Kabar ketertarikan PSG kepada Griezmann pertama kali dihembuskan oleh Punto Pelota. Mereka menyebut Les Parisiens siap menebus klausul pelepasan Griezmann sebesar 30 juta euro.
PSG bukanlah satu-satunya klub yang berada dalam daftar pemnat Griezmann. Ada juga klub lainnya seperti Manchester United, Juventus, dan Arsenal.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar