Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lagi, Pelita Jaya Menangi Laga Superofensif

By Editor Eko Widodo - Rabu, 12 Maret 2014 | 23:45 WIB
Pelita Jaya vs Stadium
NBL Indonesia
Pelita Jaya vs Stadium

2014 Seri IV Bandung. Dan lagi-lagi, pertandingan menarik itu melibatkan Pelita Jaya Energi Mega Persada Jakarta. Bermain dengan intensitas serangan yang sangat tinggi, tim besutan Nathaniel Canson ini menang 104-88 atas Stadium Jakarta di C-Tra Arena, Rabu (12/3).

Total skor yang diciptakan kedua tim dalam laga ini menembus 192 poin. Ini merupakan game terproduktif urutan kedua dalam sejarah NBL Indonesia. Hanya terpaut enam poin dibandingkan total skor yang dicetak Pelita Jaya dua hari sebelumnya, saat menang atas Satya Wacana Metro LBC Bandung (103-95).

Bukannya bangga, Nathaniel Canson, head coach Pelita Jaya justru tak suka dengan hasil ini. Pelatih kelahiran Makati, Filipina ini kecewa karena defense anak didiknya terlalu longgar.

"Entah kenapa, pemain kami sekarang terlalu offensive oriented. Ini akan berbahaya ketika kami berhadapan dengan tim kuat. Karena dalam basket, defense  dan offense harus seimbang,” papar pelatih yang akrab dengan sapaan Coach Nath ini.

Game                                                    Skor                       Total                      Seri        Musim
1. Pelita Jaya v Satya Wacana      103-95                   198                         IV            2013-2014
2. Pelita Jaya v Stadium                 104-88                   192                         IV            2013-2014
3. Pelita Jaya v NSH GMC              118-64                   182                         III            2011-2012
4. Tonga BSC v Bimasakti               87-93                     180                         III            2012-2013
5. Satria Muda v Pacific                  99-79                     178                         V             2012-2013

Sumber: Rilis NBL Indonesia




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X