Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mata: United Terlalu Banyak Bermain Bola Panjang

By Verdi Hendrawan - Minggu, 31 Agustus 2014 | 19:49 WIB
Juan Mata
Matthew Peters/Getty Images
Juan Mata

3 Premier League musim 2014/15. Namun, karena terlalu banyak bola-bola panjang yang diperagakan, menjadi salah satu penyebab kegagalan Iblis Merah untuk mencetak gol.

Hasil imbang 0-0 yang diraih United di Turf Moor Stadium tidak menunjukkan kualitas permainan terbaik United, meskipun telah memainkan semua pemain utama di lini serang, termasuk Angel Di Maria.

Permainan bola-bola panjang dipercaya Mata tidak akan membawa hal terbaik dari kemampuan menyerang United. Bila hal ini dibisa diminimalisir, pemain asal Spanyol itu yakin United akan mampu mencetak banyak gol.

"Saya pikir kami sangat unggul dalam 20 menit terakhir pertandingan, tetapi tidak dalam hal skor. Kami bermain lebih baik, namun jika Anda tidak mencetak gol, maka itu tidak cukup baik," kata Mata kepada MUTV.

"Saya percaya, ketika kami mencoba untuk memainkan sepak bola di sepertiga lapangan terakhir, kami dapat mencetak gol. Namun, kami terlalu banyak memainkan bola panjang pada babak pertama yang membuat kami tidak bermain dengan baik,"

"Jika Anda melihat pemain yang kini kami miliki, kami seharusnya bisa memainkan sepak bola yang baik. Ini hanya masalah menjaga kinerja, percaya, dan bersabar ketika membangun serangan dari belakang," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : MUTV


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X