Kubu PMU, melalui asisten pelatih M. Hadi juga berujar hanya bisa menaati apa pun keputusan operator liga. “Masalah ini kami serahkan ke PT LI,” kata Hadi. Saat kabar penundaan pertandingan tersiar, Laskar Sapeh Kerap sudah berada di Kota Pahlawan.
“Kami sudah tiba sejak Kamis (21/8). Namun, karena pertandingan ditunda, Jumat (22/8) kami langsung kembali ke Bangkalan untuk melanjutkan persiapan melawan Putra Samarinda (26/8),” ujar Fachrudin Wahyudi Aryanto, kapten PMU.
PT LI memutuskan laga Persebaya vs PMU dimainkan pada Jumat (29/8) di Stadion GBT. Selain itu, partai Sriwijaya FC vs Pelita Bandung Raya yang dimainkan di Stadion Gelora Jaka Baring, Palembang, Minggu (31/8) pukul 19.00 WIB diubah menjadi 15.30 WIB lantaran lampu stadion rusak.
Editor | : | Eko Widodo |
Sumber | : | Harian BOLA (Penulis: Aning Jati, Fahrizal Arnas) |
Komentar