Jumat (22/8), Christian Ronaldo Sitepu dkk. terbang ke Singapura menghadapi Singapore Slingers. Tiga hari kemudian, Warriors menghadapi HiTech Bangkok City di stadion Thai Japanese Stadium, Thailand. Kedua laga itu jelas tidak mudah untuk dilewati dengan kemenangan.
Bagi Christian Ronaldo Sitepu, ia sangat mendukung saat banyak pemain muda dan lokal yang dimainkan. "Kami berusaha tidak tergantung pada pemain asing. Maka saya pribadi selalu menekankan agar pemain lokal tak takut bersaing," kata Dodo, panggilan akrabnya.
Pujian ia berikan kepada starter point guard Hardianus Lakudu. "Hardianus menunjukkan permainan yang berkembang. Ia semakin berani," ucap Dodo. Demi mematangkan Hardianus di kompetisi NBL Indonesia, pelatih Cokorda berani membangkucadangkan lama John Smith, pebasket asal Filipina.
"Smith adalah cadangan Hardianus. Jadi memang waktu bermain Hardianus lebih banyak daripadanya," ucap Cokorda.
Di panggung ABL yang menjadi ajang dominasi pemain impor, kualitas asing memang menjadi kunci. Sejauh ini, Cokorda belum mendapatkan kontribusi meyakinkan dari para pemain miliknya.
"Dari offense sudah lumayan, namun tidak di defense. Kami sering jebol di dalam paint area," ucap Cokorda. Tremayne Jaron Johnson dan Christian Markell Ellis, memang kerepotan setiap kali menghadapi big man lawan yang memang matang bermain di posisi power foward atau center.
Melawan Slingers, Ellis dan TJ akan menghadapi dua tower matang, Kyle Jeffers maupun big man baru, Diow Lowhorn (201 cm). Lowhorn musim lalu membela Saigon Heat dengan rataan 26,7 angka dan 8,4 rebound per gim. Debut Lowhorn dilakukan melawan Indonesia Warriors.
"Saya senang kembali bermain di ABL. Saya sangat familiar dengan liga ini. Saya cukup sukses bermain di liga ini musim lalu," ucap Lowhorn di web resmi ABL. "Saya siap memberikan yang terbaik untuk Slingers."
Apakah itu pertanda Lowhorn akan seenaknya membombardir jaring Warriors? Rasanya tak akan semudah itu.
"Ya, kami akan perbaiki defense. Kami pun antisipasi pick n roll mereka. Tapi saya sendiri tidak akan berangkat karena istri saya yang sedang hamil terkena demam berdarah. Warriors akan dilatih oleh asisten Youbel Sondakh," ucap Cokorda, Rabu (20/8) petang.
Jadwal
- Jumat (22/8), pukul 19.00 WIB: Singapore Slingers vs Indonesia Warriors
- Sabtu (23/8) pukul 14.00 WIB: Wesports Malaysia Dragons vs Saigon Heat
- Minggu (24/8) pukul 15.00 WIB: Laskar Dreya vs Singapore Slingers
- Senin (25/8) pukul 19.00 WIB: Hitech Bangkok City vs Indonesia Warriors
- Kamis (28/8) pukul 19.00 WIB: Hitech Bangkok City vs Saigon Heat
- Jumat (29/8) pukul 19.00 WIB: Indonesia Warriors vs Wesports Malaysia Dragons
Editor | : | Eko Widodo |
Sumber | : | - |
Komentar