1, Sergio Busquets kembali kecewa setelah Blaugrana kalah dari Real Valladolid. Gelandang berusia 25 tahun itu meminta tim untuk lebih fokus lagi dan tidak mengulang kesalahan yang sama.
Kekalahan tandang kedua secara berturut-turut, membuat Barcelona kini berpeluang tertingal empat poin dari Real Madrid. Hal ini diharapkan Busquets bisa menjadi pelajaran berharga.
"Ini merupakan hari yang berat. Kami tidak boleh kehilangan poin lagi. Empat poin bisa menjadi perbedaan besar. La Liga kini telah semakin sulit. Kami tidak bermain dengan baik dan harus berpikir ulang tentang menghadapi pertandingan secara berbeda. Kami harus belajar dari kesalahan kami," tutur Busquets kepada Football Espana.
"Kami harus lebih bersemangat sejak awal pertadingan dan menjadi lebih baik dari lawan kami. Kami juga harus pergi ke Santiago Bernabeu dan mencari untuk menang. Ini adalah kekalahan menyakitkan dan kami bermain buruk. Kini kami perlu untuk mengatasi hal ini untuk menghadapi Liga Champion," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar