Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seri Lawan Semen Padang, Posisi Persija Terancam

By Suryo Wahono - Kamis, 21 Agustus 2014 | 21:24 WIB
Semen Padang vs Persija Jakarta
Fernando Randy/Bolanews
Semen Padang vs Persija Jakarta

Persija Jakarta bermain imbang tanpa gol melawan Semen Padang di Stadion H. Agus Salim, Padang, Kamis (21/8) malam WIB. Hasil tersebut menjadikan Macan Kemayoran semakin dalam situasi sulit untuk bisa lolos ke babak delapan besar Liga Super Indonesia (LSI) 2014.

Semen Padang sudah memastikan lolos bersama Arema Cronus ke babak delapan besar LSI 2014. Saat ini Pasukan Jafri Sastra sudah mengemas 37 poin dari 19 pertandingan. Tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen sementara, Arema yang baru menjalani 17 pertandingan.

Sementara itu, hasil imbang melawan Semen Padang merupakan raihan satu poin ketiga bagi Persija Jakarta secara beruntun. Sebelumnya, Fabiano Beltrame cs. dua kali mendapat poin imbang saat melawan Persib Bandung dan Pelita Bandung Raya di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Alhasil, meski masih menempati posisi keempat klasemen sementara, namun mereka masih belum aman karena baru mengemas 31 poin. Dengan sisa satu pertandingan berarti skuat besutan Benny Dollo hanya bisa mengemas 34 poin maksimal.

Sementara itu, Pelita Bandung Raya saat ini mengemas 26 poin dan menyisakan tiga pertandingan. Apabila mampu memenangi seluruh laga sisa, maka PBR bisa menggagalkan Persija lolos ke babak delapan besar.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X