Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Neymar Bisa Jadi Pencetak Gol Terbanyak Brasil

By Verdi Hendrawan - Jumat, 7 Maret 2014 | 14:37 WIB
Neymar Junior (kanan), dipercaya bisa melampaui rekor gol Pele untuk Brasil.
Scott Heavey/Getty Images
Neymar Junior (kanan), dipercaya bisa melampaui rekor gol Pele untuk Brasil.

Neymar Junior yang kini bermain bersama Barcelona, telah menjadi tunpuan harapan timnas Brasil di Piala Dunia 2014 dan di seluruh pertandingan tim Samba. Hal ini membuka peluang striker berusia 22 tahun itu untuk bisa memecahkan rekor pencetak gol terbanyak A Seleção sepanjang masa.

Neymar berhasil mencetak gol pertamanya bagi Brasil ke gawang Amerika Serikat pada 2010 lalu. Kini pada 2014, ia telah berhasil membukukan 30 gol dalam 47 pertandingan. Bila mantan pemain Santos itu bisa mencetak gol dengan konsisten seperti itu, maka bukan tidak mungkin ia bisa menjadi pencetak gol terbanyak bagi negaranya.

Setelah sukses mecetak hattrick saat menghadapi Afrika Selatan, Neymar kini masuk sebagai 11 pencetak Brasil terbanyak bersama Zizinho. 10 gol lagi, ia akan masuk dalam jajaran lima besar bersama Rivaldo, Tostao, dan Bebeto.

Pencetak gol terbanyak dalam sejarah Brasil saat ini, Pele, memiliki jumlah sebanyak 77 gol. Bila dalam lima tahun kedepan Neymar bisa menjaga penampilan dan konsistensinya dalam mencetak gol bagi Samba, maka bukan tidak mungkin ia bisa melampaui raihan Pele itu, pada saat usianya baru memasuki 27 tahun.

Bila belum berhasil, Neymar masih memiliki waktu selama enam sampai tujuh tahun untuk bisa memecahkannya.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X