Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Della/Anggia Optimistis Hadapi Unggulan Pertama

By Tulus Muliawan - Selasa, 26 Agustus 2014 | 12:03 WIB
Bao Yixin/Tang Jinhua, unggulan pertama ganda putri.
Getty Images
Bao Yixin/Tang Jinhua, unggulan pertama ganda putri.

Pasangan ganda putri Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris berhasil melaju ke babak kedua Kejuaraan Dunia 2014. Sayangnya, mereka harus langsung berhadapan dengan unggulan pertama asal Tiongkok, Bao Yixin/Tang Jinhua.

Anggia/Della lolos ke babak kedua setelah menaklukkan wakil Singapura, Fu Mingtian/Yu Yan Vanessa Neo, 21-18, 21-19, di babak pertama. Merasa tampil belum maksimal, Della/Anggia berjanji akan memperbaiki penampilan di babak kedua.

"Sebagai pasangan rangking satu dunia, Bao/Tang memang lebih banyak keunggulannya dari kami. Mereka terkenal kuat dan punya rotasi permainan yang bagus, tetapi kami tetap optimistis, peluang menang tetap terbuka,” kata Della.

Selain Della/Anggia, Indonesia juga menempatkan Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, dan Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta, di babak kedua.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : PBSI


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X