Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kostum Baru El Real Didesain Seniman Jepang

By Tulus Muliawan - Rabu, 27 Agustus 2014 | 16:30 WIB
Yohji Yamamoto (paling kiri), bersama lima bintang Real Madrid.
Angel Martinez/Real Madrid
Yohji Yamamoto (paling kiri), bersama lima bintang Real Madrid.

Real Madrid akan berjuang mempertahankan gelar juara Liga Champion musim 2014/15 dengan semangat baru. Mereka akan tampil dengan kostum unik berwarna hitam plus hiasan naga di bagian depan.

Adidas, selaku sponsor utama Real Madrid, sengaja membuatkan kostum khusus untuk El Real sebagai bentuk apresiasi atas keberhasilan mereka meraih gelar Liga Champion ke-10.

Untuk melukis naga di bagian muka kostum Madrid, Adidas menunjuk desainer terkenal asal Jepang, Yohji Yamamoto. Selain merupakan desainer, Yamamoto dikenal sebagai seniman lukis.

Desainer kelahiran Tokyo 70 tahun lalu itu merupakan salah satu desainer kondang di dunia fashion internasional. Ia telah melahirkan ratusan karya yang diakui dunia.

Adidas juga telah menjalni kerja sama dengan Yamamoto sejak dua tahun lalu. Yamamoto tidak hanya mendesain kostum, tapi juga sepatu yang dipakai oleh para pemain.

Sebagai bentuk apresiasi, Adidas menamai sepatu buatan Yamamoto dengan nama Adidas F50 Yamamoto. Nama sarjana hukum dari Universitas Keio itu juga tertera di bagian dalam keras kostum baru El Real.

Kostum baru Real Madrid buatan Yohji Yamamoto

Yohji Yamamoto


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Real Madrid


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X