Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jamie Carragher: Lini Belakang Liverpool Lemah!

By Tulus Muliawan - Selasa, 26 Agustus 2014 | 15:45 WIB
Jamie Carragher, kritik lini belakang Liverpool.
Paul Ellis/Getty Images
Jamie Carragher, kritik lini belakang Liverpool.

3 dari Manchester City menghadirkan kritikan keras untuk kubu Liverpool. Salah satu kritik itu mengarah kepada lini pertahanan mereka, yang dinilai tampil di bawah performa.

Menurut eks kapten Liverpool, Jamie Carragher, komponen lini belakang Liverpool harus segera bebenah agar kejadian serupa tak terulang. Terutama Dejan Lovren dan Alberto Moreno, yang mengawal lini pertahanan The Reds saat menyerah dari City.

"Dia (Lovren) tidak bermain dengan baik. Keempat bek Liverpool tidak berfungsi secara maksimal. Kedatangan Moreno juga menimbulkan masalah di lini belakang Liverpool," tutur Carragher.

"Ada banyak masalah yang terjadi di sana. Sama seperti di pertandingan sebelumnya, ada ruang kosong antara bek tengah dengan bek kiri. Jika tidak cepat diperbaiki, Liverpool bisa kembali terhukum," ucap Carragher.

Carra berharap Liverpool bisa mengabil pelajaran dari dua laga yang telah dijalani. Menurutnya, empat gol yang bersarang di gawang Simon Mignolet dalam dua laga perdana adalah sebuah peringatan.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Sky Sports, Monday Night Football


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X