Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suarez Bicara Soal Clasico dan Rekan Tim di Barca

By Verdi Hendrawan - Jumat, 22 Agustus 2014 | 15:52 WIB
Luis Suarez
Miguel Ruiz/Getty Images
Luis Suarez

rekan barunya. Striker asal Uruguay itu pun bertekat akan memberikan yang terbaik, terutama di laga Clasico kontra Real Madrid.

Banding Suarez mengenai pencabutan larangan bermain kepada Pengadilan Arbitrase Olah Raga (CAS) memang telah ditolak. Namun, pemain berusia 27 tahun itu telah diperbolahkan untuk ikut berlatih bersama rekan-rekan barunya yang telah membuatnya merasa nyaman sebagai bagian dari skuat.

Suarez pun mengaku bahagia bisa merasa seperti seorang pemain sepak bola lagi. Mantan striker Liverpool itu pun berambisi untuk bisa langsung memberikan kontribusi terbaik di laga perdananya usai menjalani hukuman, yang kemungkinan besar akan terjadi di laga Clasico perdana musim 2014/15 pada Minggu, (26/10).

"Clasico adalah sesuatu yang sangat memotivasi. Bagi saya itu adalah pertandingan terbesar dalam sejarah. Semua orang tahu apa arti pertandingan itu bagi dunia," kata Suarez kepada Mundo Deportivo.

"Dukungan dari masyarakat adalah sebuah penghargaan dan membuat saya tetap berlatih setiap hari. Bisa bermain di lapangan adalah balasannya. Banyak hal menakjubkan terjadi padaku di Barcelona. Saya berada di klub terbaik di dunia."

"Rekan-rekan menyapa saya dengan cara yang spektakuler. Mereka benar-benar membuat saya merasa menjadi bagian dari kelompok dan membuat saya tidak pernah merasa tidak nyaman setiap saat," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Mundo Deportivo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X