Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ducati Bidik Redding Sebagai Pengganti Iannone

By Oka Akhsan M. - Jumat, 22 Agustus 2014 | 23:24 WIB
Scott Redding
Getty Images
Scott Redding

Ducati terus memonitor situasi pebalap Honda Gresini, Scott Redding. Rencana pebalap asal Inggris pada 2015 itu hingga saat ini masih belum jelas.

Redding dijagokan bakal mengendarai motor pabrikan RC213V untuk Gresini pada musim depan. Pasalnya, dia meneken dua tahun kontrak dengan Gresini.

Namun, Gresini dikabarkan mengalami kesulitan finansial untuk menyewa RC213V lagi musim depan. Dia diberikan batas waktu hingga GP Inggris di Silverstone pada akhir pekan depan untuk memutuskan rencananya kepada HRC.

HRC sudah membuka pembicaraan dengan Aspar terkait kemungkinan pengambilalihan hak penyewaan RC213V. Marc VDS Racing juga disebut-sebut siap menjadi klien baru jika Gresini mundur.

Saat masa depan Redding masih mengambang, Ducati mengonfirmasi telah melakukan kontak dengan manajer pribadi Redding, Bartholemy. Ducati masih menyisakan satu kursi di tim satelit Pramac Racing, yang ditinggal Andrea Iannone, buat Redding.

Ducati terkesan dengan Redding saat menguji Desmosedici di Mugello pada 2012.

"Kami tak mau ikut campur dalam urusan Fausto Gresini dan Honda. Kami hanya ingin manajemen Scott tahu kami tertarik dengannya. Musim ini dia telah membuktikan diri sebagai pebalap bagus. Kami akan menunggu," ujar Bos Ducati, Paolo Ciabatti.

Hingga seri ke-11 MotoGP 2014, Redding menempati posisi ke-12 klasemen sementara dengan koleksi 45 poin. Prestasi terbaiknya adalah finis ketujuh pada seri pembuka di Qatar. Dia cuma sekali gagal finis di GP Americas.


Editor : Oka Akhsan M.
Sumber : MCN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X