2.
Tampil di kandang sendiri, PBR justru dikejutkan oleh gol cepat Persik pada menit ketujuh. Gol pertama Persik lahir dari aksi Faris Aditama setelah memaksimalkan umpan panjang dari sisi kanan.
Dengan dukungan penotnon di Stadion Si Jalak Harupat, upaya PBR akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-11. PBR sukses menyamakan kedudukan lewat tandukan TA Musyafri.
PBR akhirnya berbalik unggul 2-1 sesaat sebelum babak pertama berakhir. Gol itu dibuat M. Rifan dengan tandukkan yang melesat cepat ke sudut gawang Tedi Heri.
Pada menit 50, PBR sukses memperbesar keunggulan lewat Dias Angga Putra. Tedi Heri gagal memotong umpan yang mengarah ke Bambang Pamungkas, sehingga bola masuk ke gawang.
Persik baru mampu membalas satu gol pada menit ke-88. Gol itu tercipta lewat tendangan penalti Ngon Mamoun. Skor 3-2 bertahan hingga laga berakhir.
Kemenangan ini membuat PBR mengumpulkan 26 poin dari 17 laga. Mereka juga berhak naik ke peringkat lima klasemen sementara menggeser Sriwijaya FC. Seementara Persik tertahan di peringkat kedelapan dengan torehan 17 poin.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | BOLA |
Komentar