Pelatih Carlo Ancelotti mengatakan bahwa Diego Lopez tidak diminta oleh klub untuk pergi ke AC Milan. Itu semua adalah keinginan dari sang kiper sendiri tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
Kepindahan Diego Lopez ke AC Milan merupakan hal yang wajar karena Real Madrid telah mendatangkan Keylor Navas dari Levante. Bila tidak, hal itu akan mengancam kelangsungan karier dirinya atau salah satu dari tiga kiper tersebut bersama Iker Casillas.
Diego Lopez yang dilepas Real Madrid ke Milan secara gratis, tampak seperti adanya sebuah paksaan dari pihak klub. Pasalnya kiper berusia 32 tahun itu masih memiliki kontrak dengan Los Merengues. Namun, hal itu kini telah dibantah.
"Ia yang memilik untuk pergi dan tidak seorang pun yang memaksanya. Ia hanya mencari kesempatan baru dan juga klub baru," kata Ancelotti kepada Football Espana.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar