Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saeed Al-Owairan, Maradona dari Arab Saudi

By Ade Jayadireja - Kamis, 7 Agustus 2014 | 15:33 WIB
Saeed Al-Owairan
Getty Images
Saeed Al-Owairan

Owairan. Mantan striker yang telah pensiun sejak 2001 itu terkenal dengan sebutan Diego Maradona-nya Arab.

Owairan mulai dikenal semenjak Piala Dunia 1994. Ia mengejutkan dunia dengan menduplikasi gol Maradona.

Atraksi itu dipertontonkan Owairan saat menghadapi Belgia. Ia berlari dari tengah lapangan, melewati hadangan beberapa bek dan kiper, dan akhirnya menceploskan bola ke gawang yang tak terkawal. Maradona mencetak gol serupa ketika melawan Inggris di Piala Dunia 1986.

Owairan awalnya senang mendapat sanjungan dari orang-orang karena bisa mencetak gol spektakuler persis seperti El Diego. Namun, lama-kelamaan ia bosan.

"Saya melihat gol itu ribuan kali. Saya sudah bosan," tutur Owairan seperti dikutip Clarin.

Owairan mengakhiri kariernya di timnas Arab Saudi pada 1998. Selama menekuni sepak bola, lelaki kelahiran Riyadh itu hanya memperkuat satu klub, Al-Shabab.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X