1 dari Hull City pada laga pembuka. Hal ini membuat manajer Harry Redknapp merasa masih membutuhkan setidaknya dua pemain lagi, terutama di lini tengah.
Redknapp merasa dirinya membutuhkan enam gelandang tengah dan empat striker agar skuat QPR menjadi ideal. Sedangkan kini R's hanya memiliki tiga gelandang dan tiga striker yang mampu tampil di level Premier League.
"Kami masih perlu mendapatkan beberapa pemain lagi karena kami tampil tidak cukup baik di beberapa lini. Saya hanya memiliki tiga pemain gelandang tengah (Joey Barton, Alejandro Faurlin dan Karl Henry) dan saya merasa butuh setidaknya enam pemain di lini tengah yang benar-benar bisa bermain di level ini," kata Redknapp kepada BBC.
"Jadi, kini kami sedang berusaha mendapatkan satu atau dua gelandang dan mungkin seorang pemain depan juga, karena kami membutuhkan pelapis di lini itu. Kami membutuhkan empat striker agar memiliki tim yang ideal," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | BBC Sport |
Komentar