Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal vs Man. City: Waduh,Empat Kartu Merah City

By Eko Widodo - Minggu, 10 Agustus 2014 | 19:55 WIB
Olivier Giroud saat bermain di Emirates Cup 2014 melawan Monaco. Kemungkinan diparkir.
Getty Images
Olivier Giroud saat bermain di Emirates Cup 2014 melawan Monaco. Kemungkinan diparkir.

Bagaimanakah rekor pertemuan antara Manchester City dengan Arsenal dalam 8 pertemuan terakhir? Ternyata, City hanya sekali kalah. Selebihnya, City menang empat kali dan seri tiga kali.

Namun, pertemuan kedua tim selalu keras dan menarik. Ada enam kartu merah yang dirogoh dari kantong wasit dalam delapan pertemuan itu. Siapakah paling banyak menerima kartu merah? City empat dan Arsenal....hanya dua!

Apakah mesin gol Arsenal, Olivier Giroud akan dimainkan Arsene Wenger? Tampaknya tidak. Giroud dipandang belum memiliki kebugaran standar Wenger.

Rekruitmen terbaru Arsenal: Calum Chambers, Mathieu Debuchy, dan Alexis Sanchez kemungkinan besar akan bermain. Namun tidak untuk David Ospina. Seperti dilansir BBC Sports, Ospina bermasalah dengan otot paha.

Manajer City, Manuel Pellegrini, bahkan lebih tegas. Ia tidak memainkan pemain yang baru datang dari liburan. Sedangkan striker Alvaro Negredo masih absen karena cedera kaki.


Editor : Eko Widodo
Sumber : BBC Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X