Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Klausul Anti Gigit di Kontrak Suarez

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 6 Agustus 2014 | 09:20 WIB
Luis Suarez
Getty Images
Luis Suarez

Ternyata tidak ada klausul anti gigit dalam kontrak Luis Suarez bersama Barcelona. Hal tersebut diungkapkan Presiden Blaugrana, Josep Maria Bartomeu.

Seperti yang dikabarkan banyak media, Blaugrana diyakini menambahkan klausul yang melarang Suarez untuk menggigit pesepak bola manapun. Hal ini mereka lakukan guna menghentikan kebiasaan El Pistolero menggigit pemain lawan.

Namun, Bartomeu membantah adanya klausul tersebut. "Tidak ada klausul. Jika klausul itu ada, kami tidak akan mengatakannya. Akan tetapi, itu memang tidak ada," ujar sang presiden seperti dilansir ESPN.

"Ini adalah pertanyaan yang selalu dilontarkan banyak orang. Kami tidak bisa membicarakan sesuatu yang bisa terjadi atau tidak. Kami tidak tahu. Yang kami ketahui adalah kami menerima tanggungjawab dan dia juga mengingingkan tanggung jawabnya," imbuh Bartomeu.

Suarez resmi bergabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim panas 2014 dengan biaya 75 juta pound (1,4 triliun rupiah). Striker asal Uruguay itu masih masih berada dalam masa hukuman setelah menggigit pundak bek Italia, Giorgio Chiellini, di fase grup Piala Dunia 2014.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X