Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Madrid, Van Gaal Hanya Butuh 60 Menit

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 2 Agustus 2014 | 14:29 WIB
Louis van Gaal
Matthew Peters/Getty Images
Louis van Gaal

Jelang pertandingan uji coba menghadapi Real Madrid di Amerika Serikat, manajer Louis van Gaal mengaku hanya butuh tim terbaiknya selama 60 menit. Hal ini dikarenakan oleh kelelahan yang yang dialami skuatnya.

Meski demikian, Van Gaal mengatakan bahwa kemenangan adalah target utama di setiap pertandingan. Meski skuatnya kelelahan, namun manajer berusia 63 tahun itu tetap yakin bisa meramu tim yang bisa meraih kemenangan menghadapi Real Madrid.

"Saya ingin menang. Saya pelatih yang selalu ingin menang dan Manchester United adalah tim yang sudah terbiasa meraih kemenangan. Jadi saya pikir besok para pemain saya akan menunjukkan hal tersebut," kata Van Gaal.

"Kami memiliki akumulasi kelelahan dari perjalanan, pelatihan, dan pertandingan. Jadi saya harus berpikir tentang susunan pemain dan berapa banyak yang harus saya ubah. Saya hanya ingin bermain dengan tim terkuat kami selama 60 menit," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X