Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Scholes Tampik Pekerjaan dari Van Gaal

By Theresia Simanjuntak - Kamis, 31 Juli 2014 | 11:24 WIB
Paul Scholes
Pacific Press/LightRocket
Paul Scholes

Legenda Manchester United, Paul Scholes, mengaku akan menolak bila manajer anyar klub, Louis van Gaal, menawarkan pekerjaan untuknya.

Mantan gelandang ini menjadi salah satu staf pelatih kala eks rekan setim, Ryan Giggs, mengganti posisi David Moyes sebagai juru taktik Iblis Merah di akhir 2013/14.

Van Gaal merekrut Giggs sebagai asistennya untuk musim baru. Pria asal Belanda itu mengaku akan mencari peran untuk Scholes dan Phil Neville, dua dari tiga legenda United yang juga membantu Giggs. Satu sosok lagi, Nicky Butt, sudah menjadi pelatih di akademi United.

"Saya belum bicara kepada manajer baru. Lagipula, tidak ada keharusan dirinya berbicara kepada saya. Saya hanya membantu Ryan di beberapa minggu di akhir musim lalu dan saya bahkan tidak dikontrak. Saya tidak punya pekerjaan di United saat itu dan tidak ada bedanya sekarang," kata Scholes, seperti dilansir Daily Mail.

Ditanya apakah akan menerima bila Van Gaal ingin menggaetnya, Scholes menjawab: "Mungkin sudah terlalu terlambat. Saya tidak bisa menunggu selamanya. Saya sudah menerima tawaran dari televisi."

Pria berumur 39 tahun itu sudah diikat stasiun TV Inggris, BT Sport dan ITV, sebagai pandit selama 2014/15.


Editor : Theresia Simanjuntak
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X