Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Chelsea 2-0, City ke Perempat Final

By Tulus Muliawan - Sabtu, 15 Februari 2014 | 23:00 WIB
Samir Nasri, antarkan City menang 2-0.
Getty Images
Samir Nasri, antarkan City menang 2-0.

Manchester City berhasil memenangi laga sengit di ronde kelima Piala FA kontra Chelsea, di Etihad Stadium, Sabtu (15/2). Dua gol kemenangan The Citizen dicetak oleh Stevan Jovetic dan Samir Nasri. kemenangan ini mengantarkan mereka melaju ke babak perempat final.

Susunan Pemain

City XI: Pantilimon, Zabaleta, Kompany (C), Lescott, Clichy, Garcia, Toure, Milner, Silva (Navas 69'), Jovetic (Nasri 61'), Dzeko (Negredo 80').

Cadangan: Hart, Richards, Demichelis, Kolarov, Navas (Silva 69'), Negredo (Dzeko 80'), Nasri (Jovetic 61')

Chelsea XI: Cech (c); Ivanovic, Cahill, David Luiz, Azpilicueta; Mikel, Matic; Ramires (Torres 61'), Willian (Oscar 71'), Hazard; Eto'o (Salah 46').

Cadangan: Schwarzer, Cole, Lampard, Salah (Eto'o 46'), Schurrle, Oscar (Willian 71'), Torres (Ramires 61').

Jalannya Pertandingan

Pertandingan dimulai pukul 00.15 WIB

23.30 Para pemain mulai pemanasan di lapangan

00.10 Para pemain mulai memasuki lapangan untuk memulai pertandingan

00.10 City dan Chelsea tampil dengan kostum kebanggananya biru langit-putih, sedngkan Chelsea dengan biru-biru

Kickoff. City 0-0 Chelsea

1' City mulai membangun serangan dari sisi kiri lewat David Silva

3' City tampil dengan skema 4-4-2, sedangkan Chelsea memainkan 4-2-3-1

5' Gary Cahill yang sebelumnya mengalami cedera bisa tampil kontra City

7' Kedua tim sama-sama bermain aman. Belum ada satu pun peluang berarti

15' Peluang emas untuk City! Sayang tendangan keras Jovetic membentur mistar

16' GOL!!! Stevan Jovetic berhasil membawa City unggul 1-0 setelah menaklukkan Petr Cech. City 1-0 Chelsea

16' Jovetic berhasil membobol gawang Cech setelah memaksimalkan assist Edin Dzeko. Tendangannya mengarah ke pojok gawang Cech

17' Unggul 1-0, City terus melancarkan serangan

20' Tendangan melengkung Edin Dzeko mampu digagalkan Cech

23' Petr Cech kembali menggagalkan upaya City melalui Jovetic

25' Tidak mau kalah, Chelsea mulai bangkit. Ivanovic menyisir dari sisi kanan, namun umpan silangnya gagal menembus pertahanan City

27' Willian berdiri bebas, namun tendangannya melebar ke sisi kiri gawang City

30' Chelsea terus mencoba mengimbangi City. Namun upaya Hazard dari sisi kiri mampu dihalau Kompany. Skor 1-0 masih untuk City

35' City dan Chelsea sama-sama mencoba menguasai bola

39' Kompany mendapat kartu kuning setelah melakukan pelanggaran cukup keras terhadap Eden Hazard

40' 40 menit laga berjalan, duel-duel keras antarpemain mulai terjadi

43' City mencoba menambah keunggulan lewat Jovetic. Namun upayanya masih mampu dihalau benteng pertahanan Chelsea

44' Kartu kuning untuk David Luiz

45' Tambahan waktu dua menit

HT: City 1-0 Chelsea

Statistik

Pelanggaran: City (7) - (5) Chelsea
Sepak pojok: City (0) - (0 Chelsea
Lemparan ke dalam: City (12) - (19) Chelsea
Tekel: City (16) - (10) Chelsea
Tendangan/akurat: City (6/4) - (1/0) Chelsea
Penguasaan bola: City (51%) - (49%) Chelsea

Kickoff babak kedua. City 1-0 Chelsea

46' Mohamed Salah masuk Samuel Eto'o keluar

47' City terus melancarkan serangan, kali ini aksi Milner mampu dihadang Gary Cahill

51' Operan 1-2 Dzeko dan Clichy kembali mengancam gawang Chelsea. Namun penyelesaian akhir Jovetic masih meleset

57' Kartu kuning untuk Jovetic karena diving

60' Fernando Torres terlihat mulai pemanasan di pinggir lapangan

61' Duel sengit di lini tengah terus terjadi. City masih memimpin 1-0 atas The Blues

61' Torres masuk, Ramires keluar

61' Nasri masuk, Jovetic keluar

61' Samir Nasri kembali merumput setelah absen delapan pekan akibat cedera lutut pertengahan Januari lalu

62' Kartu kuning keempat dikeluarkan wasit Phil Dowd untuk Yaya Toure, setelah melanggar Nemanja Matic

66' GOL!!! Pemain yang baru masuk, Samir Nasri, berhasil mebawa City unggul 2-0. City 2-0 Chelsea

66' Sentuhan pertama Nasri berhasil merobek gawang Cech. Gelandang asal Prancis itu berhasil memaksimalkan umpan David Silva

68' David Silva keluar, Jesus Navas masuk

71' Pergantian terakhir Chelsea. Oscar masuk, Willian keluar

72' Unggul 2-0, City belum menurunkan intensitas serangan. Nasri kembali mengancam gawang Chelsea. Namun upayanya dihalau lini belakang Chelsea

75' Javi Garcia mengancam gawang Chelsea. Namun Cech mampu menghalaunya dengan sempurna

75' Offside! Gol ketiga City dianulir karena Lescott berdiri di posisi offside

78' Dzeko kembali menebar ancaman. Namun masih gagal menembus benteng pertahanan Chelsea

80' Chelsea melancarkan serangan balik lewat Azpilicueta. Namun sepakannya melambung ke atas gawang City

80' Negredo masuk menggantikan Dzeko

81' Waktu normal tinggal tersisa 9 menit, namun Chelsea belum memberikan gebrakan berarti

84' Kartu kuning untuk Javi Garcia setelah menlanggar Obi Mikel

85' Lini pertahanan City, yang dikawan Joleon Lescott, masih cukup tangguh untuk menghalau serangan Chelsea

89' Kartu kuning keenam di laga ini diberikan kepada Nemanja Matic setelah menghalangi laju Yaya Toure

90' Tambahan waktu empat menit. City masih memimpin 2-0

90+2' Pantilimon kembali menggagalkan serangan Chelsea dari Mohammed Salah

90+4' Laga berakhir dengan skor 2-0 untuk City

FT: City 2-0 Chelsea

Statistik

Pelanggaran: City (15) - (17) Chelsea
Sepak pojok: City (3) - (2) Chelsea
Lemparan ke dalam: City (22) - (29) Chelsea
Tekel: City (29) - (20) Chelsea
Tendangan/akurat: City (14/6) - (3/0) Chelsea
Penguasaan bola: City (56%) - (44%) Chelsea

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X