Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

INSIDE STATS: Field Goal Buruk Problem Warriors

By Eko Widodo - Minggu, 10 Agustus 2014 | 17:46 WIB
Vamiga Michel, pemain lokal Indonesia Warriors.
Fernando Randy
Vamiga Michel, pemain lokal Indonesia Warriors.

Indonesia Warriors memiliki masalah dengan field goal saat menghadapi Singapore Slingers, Minggu (10/8) di OCBC Arena, Singapura. Vinton Nolland Surawi dkk. bermasalah dengan menjebol defense Slingers.

Tengoklah data ini. Warriors mencetak hanya 28%, yang artinya dari 67 usaha tembakan ke jaring Slingers, hanya 19 yang berhasil masuk.

Slingers tidak istimewa di field goal. Mereka hanya mencetak 38%, dengan memasukkan 29 dari 77 usaha tembakan.

Namun perolehan field goal Warriors menurun jauh jika dibandingkan ketika mereka menang telak 100-63 atas Laskar Dreya pada Jumat lalu. Pada pertandingan itu, persentase field goal Indonesia Warriors mencapai 51%, sementara persentase tembakan 3pts 60%.

Simaklah grafis perbandingan statistik antara Indonesia Warriors kontra Singapore Slingers.

Grafis 1 Perbandingan Overall Statistik

Grafis 2 Grafis Statistik

Grafis 3 Perbandingan Tembakan Slingers dan Warriors


Editor : Eko Widodo
Sumber : FIBA Livestats


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X