Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MU Bidik Alex Song Jika Gagal Datangkan Vidal

By Eko Widodo - Minggu, 10 Agustus 2014 | 08:11 WIB
Alex Song (kiri), target baru Manchester United.
Getty Images
Alex Song (kiri), target baru Manchester United.

Frustasi karena tak kunjung menyelesaikan transfer Arturo Vidal, kini Manchester United mulai membidik pemain lain untuk menggantikan Vidal. MU dikabarkan sedang mencoba untuk mendatangkan Alex Song sebagai alternatif pengganti Vidal.

Pelatih MU, Louis van Gaal mengkhawatirkan kebugaran Vidal pasca operasi cedera lutut yang dijalaninya pada bulan Mei lalu. United telah memberikan tawaran sebesar 45 juta punsdterling atau sekitar 888 miliar rupiah untuk mendatangkan pemain tim nasional Cili itu dari Juventus. Vidal bersedia hijrah ke Juventus namun transfer keduanya tak kunjung mencapai kata sepakat.

Masa depan Vidal bersama Juventus masih mengambang. Vidal terus dirumorkan akan segera hijrah ke Inggris untuk membela Manchester United. Namun pelatih Massimiliano Allegri masih memasukan namanya ke tur pramusim Juventus, termasuk saat bertanding ke Indonesia melawan ISL Star pada Rabu (6/8) lalu.

Alex Song gagal menampilkan permainan terbaiknya seperti di Arsenal. Song memutuskan menyusul jejak Cesc Fabregas ke Barcelona pada 2012 lalu. Pelatih Luis Enrique diyakini akan memasukkan Song ke dalam daftar jual Barca.

Tottenham Hotspur juga dikabarkan tertarik mendatangkan Song ke White Hart Lane. Namun sang pemain nampaknya akan lebih tertarik pindah ke Old Trafford. Jika benar Song akan kembali ke Inggris untuk membela United, maka ia akan bereuni dengan mantan kapten Arsenal, Robin van Persie.


Editor : Hapsari Retno Widanti
Sumber : Penulis adalah mahasiswa PKL Universitas Negeri Sebelas Mare


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X