Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pendapat Kovacic Tentang Pemain Baru Inter

By Beri Bagja - Selasa, 5 Agustus 2014 | 17:22 WIB
Pablo Osvaldo, penting sebagai alternatif penyerangan di Inter.
Denis Doyle/Getty Images
Pablo Osvaldo, penting sebagai alternatif penyerangan di Inter.

Musim panas ini, Inter mendatangkan sederet pemain baru. Andai menghitung transfer Pablo Osvaldo dan Gary Medel, yang sebentar lagi rampung, I Nerazzurri bakal memiliki enam personel anyar.

Selain Osvaldo dan Medel, mereka adalah Nemanja Vidic, Yann M'Vila, Dodo, serta Tommaso Berni. Kedatangan mereka memunculkan optimisme baru di tubuh Inter.

"Osvaldo? Dia akan penting untuk memberi tim alternatif dalam penyerangan. Medel pemain fleksibel karena selain di tengah, dia bisa bermain sebagai bek. Saya jadi bisa berkonsentrasi lebih di sisi ofensif," ucap gelandang muda Mateo Kovacic kepada La Gazzetta dello Sport.

"Vidic? Bermain dengannya adalah sebuah kehormatan bagi saya. M'Vila punya kualitas yang tak terbantahkan, sedangkan Dodo sangat kuat secara teknik dan dia baru 22 tahun," imbuh Kovacic.

Perpaduan tenaga baru dan lama diharapkan bisa menggenjot performa La Beneamata musim depan. "Saya tahu fan berharap banyak kepada kami. Namun, tim harus bekerja keras, jangan hanya sekadar bicara," ujarnya lagi.


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X