Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man. United Berharap Tuah Juara Pramusim di AS

By Kamis, 24 Juli 2014 | 17:02 WIB
Manchester United kala menggilas LA Galaxy 7-0
Stephen Dunn/Getty Images
Manchester United kala menggilas LA Galaxy 7-0

Louis van Gaal menjalani awalan sensasional bersama klub barunya, Manchester United.

Man. United menggilas LA Galaxy tujuh gol tanpa balas di ajang International Champions Cup (ICC) 2014. Sebuah sinyal bagus bagi United. Sebab, andai bisa menggondol titel juara ICC 2014, Setan Merah boleh berharap akan hadirnya kesuksesan di musim 2014/15.

Tradisi itu dimulai oleh Chelsea. Pada 2009 The Blues menjuarai turnamen pramusim bertajuk World Football Challenge (WFC) di Amerika Serikat (AS). Usai tampil sebagai kampiun WFC, Chelsea lantas sukses bertahta di singgasana EPL 2009/10

WFC kembali bergulir pada 2011. Pada edisi kedua ini giliran Real Madrid yang tampil sebagai pemenang. Yang menarik, Real Madrid berhasil meneruskan prestasi apik mereka di WFC ke dalam kompetisi yang sebenarnya. Trofi La Liga sukses digondol Los Blancos pada 2011/12.

WFC hanya berumur selama dua penyelenggaraan. Namun, aksi-aksi bintang sepak bola dunia tetap bisa dinikmati publik AS mengingat pada 2013 ICC mulai diluncurkan. Madrid menasbihkan diri sebagai juara ICC edisi perdana usai menaklukkan Chelsea 3-1 di partai puncak.

Tuah menjadi juara turnamen pramusim di AS kembali bekerja. Los Blancos memang gagal mengamankan gelar La Liga 2013/14, namun Cristiano Ronaldo cs. berhasil menjuarai Liga Champion. Sebuah gelar yang sudah lama mereka nantikan.


Editor :
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X