Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ban Kapten Manchester United Mengarah ke Rooney?

By Ade Jayadireja - Selasa, 5 Agustus 2014 | 17:22 WIB
Wayne Rooney
Getty Images
Wayne Rooney

teki. Sejauh ini, ada dua kandidat kuat untuk menempati jabatan tersebut, yaitu Wayne Rooney dan Robin van Persie.

Beberapa media Inggris meyakini bahwa ban kapten akan jatuh ke tangan Rooney. Spekulasi ini muncul setelah pelatih Louis van Gaal memuji penampilan apik Wazza dalam kemenangan 3-1 atas Liverpool di final turnamen pramusim International Champions Cup 2014, Selasa (5/8) WIB.

Pada pertandingan yang berlangsung di Sun Life Stadium itu, Rooney dipercaya menjadi kapten. Ia menyumbang satu gol dan dianugerahi gelar pemain terbaik.

"Saya pikir Anda telah menjatuhkan pilihan ketika itu memungkinkan untuk gaya Inggris," kata Van Gaal seperti dikutip Daily Mail.

"Saya selalu memberi kesempatan kepada pemain untuk mengenakan ban kapten. Hari ini Rooney tampil 90 menit untuk pertama kalinya. Darren Fletcher sudah merasakannya dua kali. Begitu pula dengan Tom Cleverley," imbuh eks nahkoda Belanda itu.

Ban kapten Setan Merah sedang tak bertuan menyusul kepergian Nemanja Vidic ke Internazionale. Pemain senior yang tadinya menjadi calon kuat pemimpin tim, Patrice Evra, juga pergi meninggalkan Old Trafford untuk gabung ke Juventus.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X