la, Jakarta, pada Jumat (11/7), Presiden Inter, Erick Thohir, bercerita secara detail mengenai kondisi dan komposisi pemain di timnya kini.
Menurut Erick, klub kini juga sedang memantau terus pemain jebolan akademi klub, seperti Ibrahima Mbaye (19) dan Isaac Donkor (18).
“Di sektor pertahanan, saya rasa materinya oke. Ada Andrea Ranocchia, Nemanja Vidic, Juan Jesus. Tiga orang sudah lebih dari cukup karena kami tak akan menggunakan 3-5-2- setiap hari. Makin lengkap dengan adanya Marco Andreolli dan Donkor,” ucapnya.
“Saya harap Mbaye juga bisa berkompetisi secara baik, karena saya suka pemain muda,” imbuhnya.
Untuk sektor tengah, Erick menegaskan prioritas klub memang mencari gelandang bertahan anyar demi kedalaman tim.
“Komposisi tergantung skema yang akan dimainkan. Yang jelas kami punya Hernanes dan Mateo Kovacic. Di posisi mereka masih ada Fredy Guarin dan Ricky Alvarez. Memang ada posisi krusial yang harus ditutup selepas kepergian Esteban Cambiasso. Di posisi itu, kami cuma punya Zdravko Kuzmanovic dan Saphir Taider,” ucap Erick.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | - |
Komentar