Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Haryanto Terkendala Masalah Ban di GP Jerman

By Tulus Muliawan - Sabtu, 19 Juli 2014 | 11:00 WIB
Rio Haryanto, start ke-22 di Hockenheim.
EQ8 Caterham Racing
Rio Haryanto, start ke-22 di Hockenheim.

22 pada feature race GP Jerman, Sabtu (19/7). Pebalap asal Solo, Jawa Tengah, itu gagal menampilkan performa terbaik karena ban mobilnya bermasalah.

"Pada sesi latihan saya mencoba memaksimalkan kemampuan saya dan kecepatan mobil. Namun suhu lintasan sangat panas sehingga membuat ban mobil saya cepat terkikis, lebih buruk dari yang dibayangkan," kata Rio.

"Saat sesi kualifikasi, saya mendapat banyak hambatan karena posisi start dan kondisi ban. Saya coba memperbaikinya di set kedua, namun hasilnya tidak berubah," tutur Rio.

Rio menyatakan bahwa ia dan timnya akan melakukan analisis data untuk menilai kekurangan-kekurangan yang wajib diperbaiki untuk memperbaiki penampilan di balapan pertama.

"Jika mampu mengawali balapan dengan baik, bukan tidak mungkin kami akan meraih hasil bagus di sini," kata Rio, yang kini menempati posisi 11 klasemen pebalap.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : EQ8 Caterham Racing


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X