1 di pertandingan uji coba pramusim melawan Vitesse, Kamis (31/7) dini hari WIB. Salah satu amunisi anyar The Blues, Cesc Fabregas, ikut menyumbang gol di pertandingan tersebut.
Sebagai raksasa Premier League, Chelsea tentu unggul secara komposisi pemain melawan Vitesse. Di sepanjang pertandingan pun anak asuh Jose Mourinho tampil dominan.
The Blues langsung membuka keunggulan saat pertandingan baru berjalan tiga menit. Mohamed Salah membuka mengubah papan skor menjadi 1-0.
Pada menit ke-23 rekrutan baru Chelsea pada musim panas 2014 dari Barcelona, Cesc Fabregas, ikut menyumbangkan gol. Vitesse pun tertinggal 0-2.
Nemanja Matic semakin mengukuhkan keperkasaan Chelsea atas Vitesse usai mencetak gol pada menit ke-76. Setelah tampak akan mengakhiri laga dengan kemenangan telak 3-0, Vitesse akhirnya berhasil mencetak gol balasan satu menit sebelum laga waktu normal berakhir. Gol yang dicetak Uros Djurdjevic menjadikan pertandingan tersebut dituntaskan dengan skor 3-1 untuk kemenangan Chelsea.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | - |
Komentar