Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Senderos dan Joe Cole Pindah Gratis ke Aston Villa

By Eko Widodo - Senin, 28 Juli 2014 | 17:56 WIB
Philippe Senderos, bek esk Arsenal, usai Piala Dunia Brasil pergi ke Aston Villa secara gratis dari Valencia.
Getty Images
Philippe Senderos, bek esk Arsenal, usai Piala Dunia Brasil pergi ke Aston Villa secara gratis dari Valencia.

Dua tim semenjana di Liga Premier Inggris, Aston Villa dan Burnley, terus bergerak mencari pemain menghadapi musim baru 2014/15 di pertengahan Agustus nanti. Sampai Senin (28/7), seperti dirilis oleh ESPN, banyak pemain masuk di kedua tim itu.

Aston Villa misalnya. Mereka kedatangan tiga nama tenar seperti Philippe Senderos (Valencia), Joe Cole (West Ham), dan Kieran Richardson (Fulham). Ketiganya didapatkan dengan cuma-cuma dari klub lama.

Sedangkan Burnley menerima Michael Kightly (Stoke City), Matt Gilks; Marvin Sordell (Bolton Wanderers),  Matt Taylor (West Ham United); Steven Reid (West Bromwich Albion), dan Lukas Jutkiewicz (Middlesbrough).

Berikut daftar lengkap siapa yang datang dan siapa yang pergi dari Aston Villa dan Burnley.

Aston Villa
In: Tom Leggett (Southampton) Undisclosed; Isaac Nehemie (Southampton) Undisclosed; Philippe Senderos (Valencia) Free; Joe Cole (West Ham) Free; Kieran Richardson (Fulham) Free

Out: Marc Albrighton (Leicester City) Free; Nathan Delfouneso Released

Burnley
In: Michael Kightly (Stoke City) Undisclosed; Matt Gilks (Unattached) Free; Marvin Sordell (Bolton Wanderers) Undisclosed; Matt Taylor (West Ham United) Free; Steven Reid (West Bromwich Albion) Free; Lukas Jutkiewicz (Middlesbrough) Undisclosed

Out: David Edgar Released; Brian Stock Released; Keith Treacy Released; Nick Liversedge Released; Junior Stanislas Released; Chris Baird (West Bromwich Albion) Free


Editor : Eko Widodo
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X