Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uji Coba Sebagai Bahan Evaluasi Tim

By Eko Widodo - Senin, 14 Juli 2014 | 16:08 WIB
Persija, dari uji coba bisa dilihat perkembangan yang terjadi.
Erly Bahtiar/BOLA
Persija, dari uji coba bisa dilihat perkembangan yang terjadi.

Uji coba itu akan menjadi bahan evaluasi tim Persija. Selanjutnya, secara bertahap menurut pelatih Benny Dollo yang asal Manado itu akan membuat program latihan untuk memangkas kelemahan yang masih dimiliki Victor Pae cs.

Namun, Benny belum bisa memastikan lawan yang akan dihadapi berasal dari kompetisi LSI, Divisi Utama, atau Liga Nusantara. “Bisa saja Persita akan menjadi lawan. Jarak yang berdekatan bisa menjadi faktor penentu kesepakatan,” ucap Benny yang juga pernah menjadi pelatih Persita ini.

Direncanakan, uji coba per­ta­ma akan digelar pada akhir pe­kan ini. Sebelum uji coba itu ber­langsung, tim pelatih memfo­kuskan menu latihan untuk terus meningkatkan fisik pemain yang sempat drop lantaran libur latihan pada bulan lalu.

Tim pelatih juga masih mematangkan agenda pemusatan latihan setelah Lebaran yang direncanakan berlangsung di Cilegon.



Editor : Eko Widodo
Sumber : Harian BOLA (Penulis: Kukuh Wahyudi)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X