Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

James Rodriguez, Kolombia Ketiga di Real Madrid

By Tulus Muliawan - Rabu, 23 Juli 2014 | 16:15 WIB
James Rodriguez, bintang baru Real Madrid.
Getty Images
James Rodriguez, bintang baru Real Madrid.

James Rodriguez resmi menjadi bagian dari Real Madrid selama enam tahun ke depan. Bintang muda Kolombia itu diboyong dengan harga sekitar 80 juta euro, sekaligus menjadi salah satu pembelian termahal El Real.

Sepanjang sejarah Real Madrid, hanya ada tiga pemain Kolombia yang pernah bermain di Santiago Bernabeu. Selain James, ada dua pemain lagi yaitu Freddy Rincón dan Edwin Congo.

Rincon menjadi pemain Madrid pada musim 1995. Pemain berposisi gelandang itu hanya bertahan semusim dengan 14 kali penampilan. Sementara itu, Congo yang bermain sebagai striker lebih sering dipinjamkan.

Kedua pemain itu gagal menunjukkan sinarnya dan terpaksa didepak manajemen klub. Kedua pemain itu juga gagal membawa nama baik Kolombia di kubu El Real.

Publik Kolombia berharap kehadiran James bisa memperbaiki citra Kolombia di Madrid. Publik berharap James bisa melanjutkan penampilan menawan di Piala Dunia ke Real Madrid.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X