Gianluigi Buffon mengaku terkejut dengan keputusan Antonio Conte mundur dari jabatan sebagai pelatih Juventus, Rabu (16/7). Buffon mengatakan keputusan tersebut bagaikan petir di siang hari.
Betapa tidak mengejutkan Antonio Conte memutuskan mundur bukan karena mengalami kegagalan. Akan tetapi, tanpa alasan jelas dan cukup kuat untuk dapat mengerti mengapa ia memutuskan mundur. Gianluigi Buffon pun juga mengaku heran tidak tidak tahu alasan Conte melepas jabatan pelatih Juventus.
"Itu adalah keputusan yang tak terduga, seperti petir yang datang tiba-tiba dari langit. Dari kata-kata yang digunakan dan nada yang disampaikan dalam pesan dari Conte, dapat diketahui pelatih dan klub mengambil keputusan ini berdasarkan persetujuan bersama tanpa adanya kemarahan," ujar Buffon.
"Mungkin ini adalah sesuatu yang terus berkembang dan mencapai puncaknya hari ini. Alasannya? Saya tidak tahu karena saya belum berbicara dengannya, namun segera saya akan bertanya kepadanya. Saat Anda mengambil keputusan seperti ini, satu-satunya alasan adalah Anda tidak mau melanjutkan perkerjaan," kata dia.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar